Gerakan Rakyat – Antusiasme masyarakat terhadap organisasi kemasyarakatan (ormas) Gerakan Rakyat di Kabupaten Banyuwangi menunjukkan tren positif. Hal itu terlihat dari membeludaknya jumlah peserta yang hadir dalam Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Rakyat Banyuwangi pada Minggu (4/1/2026) kemarin.
Ketua DPD Gerakan Rakyat Banyuwangi, Yulianto mengungkapkan rasa terkejutnya atas kehadiran simpatisan dan relawan yang melampaui undangan resmi.
“Kami hanya mengundang sekitar 25 orang secara resmi, namun yang hadir mencapai lebih dari 100 orang. Ini menunjukkan masyarakat sangat antusias bergabung dengan rumah perubahan ini,” ujar Yulianto saat dikonfirmasi, Senin (5/1/2026).
Tingginya minat ini diduga kuat berkaitan dengan bergabungnya tokoh nasional Anies Rasyid Baswedan sebagai anggota kehormatan pertama Gerakan Rakyat dengan nomor KTA 0001 pada akhir tahun 2025 lalu.
Baca juga: Konsolidasi di Klaten, Gerakan Rakyat Jawa Tengah Targetkan “Jinggakan” Solo Raya
Kehadiran figur Anies menjadi daya tarik bagi simpul-simpul relawan Pilpres 2024 di Banyuwangi untuk kembali merapatkan barisan.
Acara Musda tersebut dihadiri langsung oleh Ketua DPW Gerakan Rakyat Jawa Timur (Jatim), Misranto beserta jajaran pengurus wilayah. Pasca musyawarah, agenda utama DPD Banyuwangi yakni menyelesaikan proses legalitas organisasi.
“Setelah struktur terbentuk, prioritas kami adalah melengkapi berkas administrasi untuk pendaftaran di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Banyuwangi agar keberadaan kami diakui secara resmi oleh pemerintah daerah,” jelasnya.
Selain penguatan internal, DPD Gerakan Rakyat Banyuwangi telah menyusun langkah strategis untuk memperkuat basis massa di akar rumput, seperti melakukan kunjungan ke tokoh masyarakat dan tokoh agama di Banyuwangi guna memperkenalkan visi dan misi Gerakan Rakyat.
Baca juga: Gerakan Rakyat Kecam Aksi Teror Terhadap Aktivis: Serangan Serius Bagi Demokrasi
Kemudian, fokus pembentukan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di seluruh kecamatan setelah struktur tingkat kabupaten (DPD) dinyatakan rampung. Terakhir, membangun komunikasi intensif dengan Bakesbangpol Pemkab Banyuwangi.
“Sebagai ormas, kami ingin keberadaan Gerakan Rakyat diterima dengan baik dan memberikan kontribusi nyata bagi Bumi Blambangan. Kami akan merapikan struktur hingga tingkat bawah agar pergerakan lebih terorganisir,” tutur Yulianto.


