NasDem Beri Ucapan Selamat atas Berdirinya Partai Gerakan Rakyat

January 23, 20260

Gerakan Rakyat – Gerakan Rakyat secara sepakat mendirikan sebuah partai politik (parpol) dengan nama Partai Gerakan Rakyat. Keputusan bersejarah ini ditetapkan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I hari kedua di Hotel Aryaduta Menteng, Jakarta Pusat, pada Minggu (18/1/2026).

Berdasarkan hasil pleno yang dihadiri oleh 511 anggota dari berbagai tingkatan, meliputi 38 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), 402 Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD), serta Dewan Pakar dan jajaran pengurus pusat tersebut, secara sepakat mendirikan Partai Gerakan Rakyat, dan Sahrin Hamid ditetapkan sebagai Ketua Umum (Ketum).

“Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, perkumpulan Gerakan Rakyat mendirikan sebuah partai politik dengan nama Partai Gerakan Rakyat. Lalu, mengangkat dan mengesahkan saudara Sahrin Hamid sebagai Ketua Umum Partai Gerakan Rakyat dalam masa bakti tahun 2026-2031,” jelas Sekretaris Jenderal (Sekjen) Gerakan Rakyat, Muhammad Ridwan.

Baca juga: Wujudkan Integritas Panca Dharma, Sahrin Hamid Lepas Jabatan Komisaris Jakpro Usai Terpilih Jadi Ketum Partai

Setelah mendirikan parpol, Gerakan Rakyat secara tegas menyatakan harapannya agar Anies Baswedan dapat menjadi presiden pada tahun 2029 mendatang.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Nasional Demokrat (NasDem), Saan Mustopa memberikan respons terkait resminya Gerakan Rakyat mendirikan sebuah partai politik.

Saan menyampaikan ucapan selamat atas terbentuknya Partai Gerakan Rakyat. Ia menilai kemunculan partai politik baru merupakan hal yang wajar dalam sistem demokrasi di Indonesia.

Baca juga: Gerakan Rakyat Apresiasi Keputusan DPR Tunda Pembahasan Pilkada Lewat DPRD

“Selamat kepada Gerakan Rakyat sudah menjadi partai dan itu memang menjadi haknya warga negara membuat partai dan sebagainya,” ujar Saan kepada awak media di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat (Jakpus), Rabu (21/1/2026)

Seperti diketahui, Partai NasDem memiliki kedekatan politik dengan Anies dengan mengusung mantan Gubernur Jakarta itu sebagai calon presiden (capres) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

https://gerakanrakyat.org/wp-content/uploads/2025/10/UNUNUNUNU-Photoroom.png
Copyright 2025, Gerakan Rakyat