Gerakan Rakyat – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Rakyat Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) menyalurkan bantuan paket sembako bagi warga terdampak banjir di Kecamatan Batang Kapas, Sumatera Barat (Sumbar), pada Kamis (18/12/2025). Aksi tersebut merupakan bagian dari komitmen sosial organisasi untuk membantu meringankan beban masyarakat pascabencana.
Ketua DPD Gerakan Rakyat Pessel, Yulina menyatakan bahwa bantuan didistribusikan secara langsung ke empat titik lokasi yang terdampak cukup parah di empat wilayah di Kecamatan Batang Kapas, seperti Kampung Tanjung Limau Sundai, Kampung Jambak, Kampung Tuik, dan Kampung Koto Gunung.
“Hari ini kami menyerahkan bantuan paket sembako untuk saudara-saudara kita yang menjadi korban bencana banjir beberapa waktu lalu. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban mereka,” ujar Yulina di sela-sela kegiatan pendistribusian.
Yulina menegaskan bahwa aksi kemanusiaan ini bukan sekadar bantuan materi, melainkan wujud nyata dari nilai gotong royong dan penguatan ikatan sosial kemasyarakatan. Menurutnya, Gerakan Rakyat berupaya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, terutama saat terjadi musibah.
“Gerakan Rakyat tidak hanya fokus pada internal organisasi, tetapi juga harus hadir secara nyata saat masyarakat membutuhkan. Kami ingin memastikan nilai solidaritas tetap hidup dalam setiap keadaan,” jelasnya.
Baca juga: Resmikan KTA Gerakan Rakyat, Anies: Babak Baru Perjuangan untuk Indonesia Adil dan Sejahtera
Penyaluran bantuan pun dilakukan melalui sinergi antara pengurus DPD Gerakan Rakyat Pessel dengan berbagai pihak yang memiliki visi kemanusiaan serupa. Yulina juga mengisyaratkan bahwa program sosial ini akan terus berlanjut ke kecamatan lain di Kabupaten Pesisir Selatan yang juga terdampak bencana.
“Insya Allah, kami akan terus berupaya menjangkau kecamatan lain yang membutuhkan. Kami mendoakan agar situasi di Pesisir Selatan segera membaik dan masyarakat diberikan ketabahan untuk kembali bangkit,” tutur Yulina.


